PROFIL KEPATUHAN PASIEN PADA PENGGUNAAN OBAT ANTIHIPERTENSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE PILL COUNT DAN MMAS-8 DI PUSKESMAS DRIYOREJO

Cindy Nadia Trisna Verdiani, S. Farm (2019) PROFIL KEPATUHAN PASIEN PADA PENGGUNAAN OBAT ANTIHIPERTENSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE PILL COUNT DAN MMAS-8 DI PUSKESMAS DRIYOREJO. Other thesis, STIKES RS Anwar Medika.

[img] Text
Cindy Nadia Trisna.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Hipertensi adalah keadaan dimana tekanan darah pembuluh darah meningkat secara kronis. hipertensi merupakan salah satu factor resiko utama penyebab gangguan jantung. Selain mengakibatkan gagal jantung, hipertensi dapat juga berakibat terjadinya gagal ginjal maupun penyakit serebrovaskular. Penyakit ini sering disebut silent killer karena tidak adanya gejala dan tanda disadari penderita mengalami komplikasi pada organ-organ vital. Penyakit ini memerlukan biaya pengobatan yang tinggi dikarenakan alasan seringnya angka kunjungan ke dokter, perawatan di rumah sakit dan penggunaan obat jangka panjang. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian deskriptif. penelitian dilakukan di Puskesmas Driyorejo Gresik pada bulan April 2019. Pasien yang menjadi responden pada penelitian ini merupakan pasien yang mendapat obat antihipertensi dari puskesmas driyorejo pada bulan penelitian. Terdapat dua metode yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu pill count dan kuesioner MMAS-8. Data yang didapat pada bulan penelitian sebanyak 36 pasein yang bersedia menjadi responden. Dari jumlah ini, sebanyak 29 responden (80,60%) berjenis kelamin perempuan dan 7 responden (19,40%) berjenis kelamin laki-laki. Pasien hipertensi paling banyak berkisaran pada usia 45 hingga 64 tahun, yaitu sebanyak 25 responden (62,50%). Terapi hipertensi yang diberikan di puskesmas merupakan terapi tunggal berupa amlodipine sebanyak 30 responden (82,30%) dan 6 responden mendapat captopril (16,70%). Hasil penelitian yang dilakukan dengan MMAS-8 menunjukkan sebanyak 20 responden (55,60%) tidak patuh dan sebanyak 16 responden (44,40%) patuh pada lembar pengisian kuesioner. Pada penggunaan metode pill count sebanyak 25 responden (60,40%) patuh dan 11 responden (30,60%) tidak patuh dalam meminum obat. Hasil ketidakpatuhan yang diukur dengan metode MMAS-8 dan pill count dianalisis dengan Friedmann Test untuk melihat perbedaan satu sama lain. Nilai signifikansi (p) yaitu 0,013. Maka, dapat ditarik kesimpulan hasil ketidakpatuhan yang diukur dengan kedua metode yang dipakai berbeda satu dengan yang lain.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Triani Febriana Triani
Date Deposited: 25 Nov 2020 01:43
Last Modified: 26 Nov 2020 08:03
URI: http://repository.uam.ac.id/id/eprint/187

Actions (login required)

View Item View Item