PEMBUATAN MEDIA ALTERNATIF PERTUMBUHAN BAKTERI Escherichia coli dan Staphylococcus aureus BERBAHAN AKTIF JAGUNG MANIS (Zea mays saccharata L.)

Ade Gusti, Wardhana, A.Md. Kes (2021) PEMBUATAN MEDIA ALTERNATIF PERTUMBUHAN BAKTERI Escherichia coli dan Staphylococcus aureus BERBAHAN AKTIF JAGUNG MANIS (Zea mays saccharata L.). Diploma thesis, STIKES RS Anwar Medika.

[img] Text
Tugas Akhir - Ade Gusti.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (720kB)

Abstract

Media alternatif merupakan jalan pintas untuk mensiasati mahalnya harga media nutrient agar yang tidak sebanding dengan kebutuhan peneliti dibidang mikrobiologi pembuatan media sendiri memanfaatkan bahan alami yang ada di sekitar. Dengan adanya nutrisi seperti karbohidrat pertumbuhan bakteri akan menjadi lebih baik itu semua dapat diperoleh dari biji-bijian salah satunya yakni jagung manis (Zea mays saccaharata L.). Penelitian ini bersifat eksperimental dengan analisis kuantitatif yang dilakukan dilaboratorium Bioteknologi dan Mikrobiologi Stikes Rumah Sakit Anwar Medika pada bulan Februari – Mei 2021 dengan tujuan penelitan untuk mengetahui jumlah pertumbuhan bakteri Escherichia coli dan Staphylococcus aureus pada media pertumbuhan alternatif jagung manis (Zea mays saccaharata L.). dengan desain penelitian yang digunakan adalah Perbandingan Kelompok Statis (Statis Group Comparation). Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji Anova dengan tingkat kepercayaan 0.05(95%). Hasil penelitian menunjukkan jumlah pertumbuhan koloni bakteri Escherichia coli terbesar pada variasi media alternatif jagung manis 4 gram yakni 65 x 105 cfu/ml. Sedangkan jumlah pertumbuhan koloni bakteri Staphylococcus aureus terbesar pada variasi media alternatif jagung manis 2 gram yakni 77,3 x 105 cfu/ml. Kata kunci: Escherichia coli, Jagung Manis, Media Alternatif, Staphyloccocus aureus.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: Triani Febriana Triani
Date Deposited: 08 Nov 2021 02:47
Last Modified: 08 Nov 2021 02:47
URI: http://repository.uam.ac.id/id/eprint/377

Actions (login required)

View Item View Item