TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT ANTIHIPERTENSI PADA PASIEN PENDERITA HIPERTENSI DI PUSKESMAS KONANG BANGKALAN

Aditya Dwi Kurniawan (2024) TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT ANTIHIPERTENSI PADA PASIEN PENDERITA HIPERTENSI DI PUSKESMAS KONANG BANGKALAN. Diploma thesis, Universitas Anwar Medika.

[img] Text
Aditya dwi Kurniawan.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (19MB)

Abstract

Hipertensi atau tekanan darah tinggi yaitu peningkatan tekanan darah sistolik lebih dari 140 mmHg dan tekanan darah diastolic lebih dari 90 mmHg. Hipertensi merupakan salah satu faktor risiko utama terjadinya penyakit kardiovaskular dan menyumbang kematian tertinggi di dunia, termasuk di Indonesia. Keberhasilan terapi tidak hanya dipengaruhi oleh kualitas pelayanan kesehatan dan sikap, tetapi juga oleh tingkat kepatuhan pasien dalam mengonsumsi obat antihipertensi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepatuhan pasien dalam mengonsumsi obat antihipertensi di Puskesmas Konang Kabupaten Bangkalan dengan metode Modified Morisky Adherence Scales-8 (MMAS-8) dengan pengambilan data terhadap 50 pasien. Berdasarkan hasil penelitian, pasien dengan tingkat kepatuhan tinggi berjumlah 56%, sedangkan tingkat kepatuhan sedang mencapai 34%, dan tingkat kepatuhan rendah sebesar 10%. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa tingkat kepatuhan penggunaan obat antihipertensi pada pasien hipertensi di Puskesmas Konang termasuk dalam kategori tinggi. Kata kunci : Hipertensi, Kepatuhan minum obat

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Triani Febriana Triani
Date Deposited: 21 Oct 2024 04:06
Last Modified: 22 Nov 2024 04:21
URI: http://repository.uam.ac.id/id/eprint/1125

Actions (login required)

View Item View Item