Syahwallia Putri Ananto Rahma Ningrum (2024) UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI SEDIAAN GEL WASH EKSTRAK ETANOL DAUN MAHONI (Swietenia mahagoni L) TERHADAP BAKTERI Staphylococcus aureus. Diploma thesis, Universitas Anwar Medika.
Text
KTI_SYAHWALLIA - Kookie Lia.docx.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Jerawat adalah suatu penyakit kulit yang berupa peradangan biasanya terjadi pada remaja. Jerawat dapat disebabkan oleh bakteri seperti Staphylococcus epidermis, Propionibacterium acnes, dan Staphylococcus aureus. Staphylococcus aureus seringkali menjadi penyebab utama peradangan jerawat, Selain bakteri tersebut, penyebab lainnya antara lain faktor iklim, faktor nutrisi, iritasi kulit akibat kosmetik, faktor fisik, mental seperti terlalu banyak berpikir dan kelelahan, serta faktor genetik. Antibiotik dapat membunuh bakteri seperti Staphylococcus aureus, namun dapat mengakibatkan resistensi. Gel wash adalah salah satu cara yang digunakan untuk mencegah jerawat. Daun mahoni memiliki kandungan antimikroba yaitu berupa senyawa flavonoid, terpenoid, dan tanin. Gel wash yang terbuat dari ekstrak etanol daun mahoni dapat mencegah bakteri Staphylococcus aureus yang menyebabkan jerawat. Penelitian ini menguji aktivitas antibakteri sediaan gel wash ekstrak etanol daun mahoni terhadap bakteri Staphylococcus aureus menggunakan metode kertas cakram atau Kirby-Bauer. Sampel yang diujikan adalah gel wash dengan konsentrasi formulasi 2%, 3% , 4%, kontrol positifnya menggunakan antibiotik kloramfenikol, kontrol negatifnya menggunakan aquadest steril. Dari ketiga formulasi didapat zona hambat paling besar yaitu pada konsentrasi 4% (F3) sebesar 13 mm. Kesimpulannya gel wash ekstrak etanol daun mahoni dapat menghambat bakteri Staphylococcus aureus dan semakin konsentrasinya tinggi maka zona hambatnya semakin besar. Kata Kunci : Antibakteri, Staphylococcus aureus, Kirby-Bauer, Gel Wash, Daun Mahoni, Zona Hambat, Jerawat, Antibiotik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | Triani Febriana Triani |
Date Deposited: | 09 Nov 2024 04:07 |
Last Modified: | 22 Nov 2024 04:19 |
URI: | http://repository.uam.ac.id/id/eprint/1221 |
Actions (login required)
View Item |