EVALUASI KESESUAIAN PENYIMPANAN OBAT LOOK A LIKE SOUND A LIKE (LASA) DI APOTEK X DAERAH KECAMATAN KUDU KABUPATEN JOMBANG

Verlinda Ritanti (2024) EVALUASI KESESUAIAN PENYIMPANAN OBAT LOOK A LIKE SOUND A LIKE (LASA) DI APOTEK X DAERAH KECAMATAN KUDU KABUPATEN JOMBANG. Diploma thesis, Universitas Anwar Medika.

[img] Text
KARYA TULIS ILMIAH LENGKAP nw - Verlinda Ritanti.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

LASA masuk kedalam obat-obatan yang perlu diwaspadai (high-alert medication), yaitu obat yang sering menyebabkan terjadi kesalahan serius, obat yang memiliki resiko tinggi menyebabkan dampak yang tidak diinginkan. Obat LASA (look a like sound a like) berpotensi untuk membingungkan staf pelaksana, sehingga menjadi salah satu penyebab medication error yang cukup sering. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran kesesuaian penyimpanan obat LASA di apotek X Daerah Kecamatan Kudu Kabupaten Jombang. Penelitian ini dilakukan di di apotek X Daerah Kecamatan Kudu Kabupaten Jombang menggunakan metode deskriptif kualitatif, populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh petugas kefarmasian yang ada di apotek X, dengan jumlah 4 orang. Metode pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini yaitu observasi dan wawancara. Berdasarkan teori dan hasil penelitian di apotek X daerah Kecamatan Kudu Kabupaten Jombang peneliti berasumsi dalam penyimpanan obat LASA sudah sesuai ketentuan. Penataan obat LASA di apotek X daerah Kecamatan Kudu Kabupaten Jombang masih belum sesuai ketentuan, yaitu penataan dengan nama obat yang hampir mirip maupun nama obat sama tetapi dosis yang berbeda tidak dipisah dan tidak dijarak dengan obat lain. Pelabelan obat LASA sudah sesuai ketentuan, yaitu semua obat yang termasuk LASA sudah terdapat stiker label LASA yang berupa bulat kecil berwarna kuning dengan tulisan LASA ditengah. Stiker LASA ditempelkan pada tiap rak atau kotak obat.. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pemberian label pada obat kategori LASA di apotek X daerah Kecamatan Kudu Kabupaten Jombang sudah sesuai dengan ketentuan. Penataan obat LASA pada rak penyimpanan di apotek X daerah Kecamatan Kudu Kabupaten Jombang masih ada yang belum sesuai dengan ketentuan. Kata Kunci : Pengelolaan obat LASA, penyimpanan obat LASA

Item Type: Thesis (Diploma)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Triani Febriana Triani
Date Deposited: 09 Nov 2024 07:35
Last Modified: 09 Nov 2024 07:35
URI: http://repository.uam.ac.id/id/eprint/1242

Actions (login required)

View Item View Item