STUDI FORMULASI SEDIAAN GEL HAND SANITIZER EKSTRAK ETANOL BUAH BELIMBING WULUH (Averrhoa bilimbi L.) DAN EFEKTIVITAS ANTIBAKTERI Escherichia coli

Nova Laila Putri Aji Wardani, A.Md. Farm (2020) STUDI FORMULASI SEDIAAN GEL HAND SANITIZER EKSTRAK ETANOL BUAH BELIMBING WULUH (Averrhoa bilimbi L.) DAN EFEKTIVITAS ANTIBAKTERI Escherichia coli. Diploma thesis, STIKES RS Anwar Medika.

[img] Text
Nova Laila Putri.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Belimbing wuluh (Averrhoa bilimbi L.) merupakan salah satu tanaman buah asli Indonesia dari daratan Malaya. Buah belimbing wuluh memiliki beberapa manfaat kesehatan diantaranya adalah sebagai antibakteri, antioksidan, antidiabetes, dan antihipertensi. Kandungan kimia dalam belimbing wuluh diantaranya adalah flavonoid, saponin dan tanin yang memiliki aktivitas antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas antibakteri formulasi sediaan gel hand sanitizer ekstrak etanol buah belimbing wuluh (Averrhoa bilimbi L.) terhadap bakteri Escherichia coli dengan menggunakan analisis data kualitatif dan kuantitatif. Proses ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol 96% dan diformulasikan dalam bentuk hand sanitizer menggunakan variasi konsentrasi ekstrak buah belimbing wuluh berturut-turut yaitu 5%, 10%, 15%. Pengujian antibakteri dilakukan menggunakan metode uji difusi (paper disc). Hasil pengujian menunjukkan bahwa efektivitas antibakteri paling baik berada pada formula 3 dengan konsentrasi ekstrak 15% dan daya hambat yang dihasilkan sebesar 9.3 mm yang tergolong dalam daya hambat sedang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Triani Febriana Triani
Date Deposited: 02 Dec 2020 07:37
Last Modified: 02 Dec 2020 07:37
URI: http://repository.uam.ac.id/id/eprint/240

Actions (login required)

View Item View Item