EFEKTIVITAS EDUKASI TERHADAP PENGETAHUAN PASIEN TENTANG PENGGUNAAN ALLOPURINOL DI PUSKESMAS PEMBANTU (PUSTU) DESA PADEG KABUPATEN GRESIK

Citra Dwi Angelina, S. Farm (2022) EFEKTIVITAS EDUKASI TERHADAP PENGETAHUAN PASIEN TENTANG PENGGUNAAN ALLOPURINOL DI PUSKESMAS PEMBANTU (PUSTU) DESA PADEG KABUPATEN GRESIK. Other thesis, Universitas Anwar Medika.

[img] Text
Skripsi - Citra Dwi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Asam urat (Gout) merupakan istilah yang dipakai untuk sekelompok gangguan metabolik yang ditandai dengan meningkatnya konsentrasi asam urat (hiperurisemia). Kadar asam urat yang normal pada pria adalah di bawah 7mg/dl, sedangkan pada wanita di bawah 6mg/dl. Selain itu, evaluasi terapi pada Gout perlu dilakukan agar dapat menurunkan jumlah prevalensinya yang semakin tahun semakin meningkat, prevalensi Gout di Jawa Timur sendiri sebesar 17%. Allopurinol digunakan untuk mengobati hiperurisemia yang berhubungan dengan Gout kronis, nefropati asam urat akut, pembentukan batu asam urat berulang, gangguan enzim tertentu, atau kanker. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan tentang Allopurinol dan mengetahui seberapa besar pengaruh edukasi penggunaan Allopurinol sebagai obat asam urat Di Puskesmas Pembantu Desa Padeg Kabupaten Gresik. Metodologi penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan prespektif. Sampel dalam penelitian ini adalah pasien yang sedang berobat di Puskesmas Pembantu Desa Padeg, Kabupaten Gresik dengan teknik pengambilan simple random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelompok kontrol didapatkan nilai sig. 0,557 > 0,1 yang artinya tidak terdapat perbedaan pengetahuan yang signifikan antara sebelum dan sesudah diberikan edukasi tentang penggunaan Allopurinol. Sedangkan pada kelompok perlakuan didapatkan nilai sig. 0,000 < 0,1 yang artinya terdapat perbedaan pengetahuan yang signifikan antara sebelum dan sesudah diberikan edukasi tentang penggunaan Allopurinol. Kata kunci : Asam Urat, Allopurinol, Tingkat Pengetahuan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Triani Febriana Triani
Date Deposited: 25 Nov 2022 02:32
Last Modified: 25 Nov 2022 02:32
URI: http://repository.uam.ac.id/id/eprint/543

Actions (login required)

View Item View Item