PERBANDINGAN EFEKTIVITAS TERAPI OBAT METFORMIN DAN GLIMEPIRIDE TERHADAP KONTROL GULA DARAH PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI UPT PUSKESMAS DRIYOREJO

Edi Prasetiyo, S. Farm (2022) PERBANDINGAN EFEKTIVITAS TERAPI OBAT METFORMIN DAN GLIMEPIRIDE TERHADAP KONTROL GULA DARAH PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI UPT PUSKESMAS DRIYOREJO. Other thesis, Universitas Anwar Medika.

[img] Text
Skripsi - Edi Prasetiyo.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Diabetes Melitus tipe 2 merupakan penyakit progresif dengan karakteristik penurunan fungsi sel beta pankreas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan efektivitas penggunaan obat metformin dan glimepiride dalam mengontrol kadar gula darah pada pasien DM tipe 2 di UPT Puskesmas Driyorejo Kabupaten Gresik. Penelitian ini merupakan penelitian comparative study dengan pendekatan observasional dan pengambilan data dilakukan secara retrospektif. Penelitian dilakukan dari bulan Februari – April 2022 di UPT Puskesmas Driyorejo Kabupaten Gresik. Penelitian dilakukan terhadap 30 subjek penelitian dengan terapi metformin dan 30 subjek penelitian dengan terapi glimepiride. Hasilnya menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan efektivitas penggunaan obat metformin dan glimepiride dalam mengontrol kadar gula darah pada pasien DM tipe 2 di UPT Puskesmas Driyorejo Kabupaten Gresik periode Februari – April 2022 dengan hasil nilai Asymp. Sig 0,598. Kata Kunci : antidiabetik oral tunggal, diabetes melitus tipe 2

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Triani Febriana Triani
Date Deposited: 25 Nov 2022 03:58
Last Modified: 25 Nov 2022 03:58
URI: http://repository.uam.ac.id/id/eprint/552

Actions (login required)

View Item View Item