Julian Iqzanti, S. Farm (2023) FORMULASI DAN UJI STABILITAS EYE SHADOW LOOSE POWDER EKSTRAK ETANOL KELOPAK BUNGA ROSELLA (Hibiscus sabdariffa L.) SEBAGAI PEWARNA. Other thesis, Universitas Anwar Medika.
Text
Skripsi - Julian Iqzanti.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Kosmetika telah menjadi kebutuhan yang dianggap penting pada masa modern karena berpenampilan cantik dan menarik merupakan keinginan setiap wanita. Eye shadow termasuk dalam golongan kosmetika dekoratif yang dibuat untuk memberikan warna pada kelopak mata dan ilusi berkilau, namun banyak industri kosmetik menggunakan bahan pewarna berbahaya dalam produk yang dibuat. Rosella merupakan tanaman liar dan juga merupakan tanaman yang memiliki banyak khasiat. Penggunaan kelopak bunga rosella sebagai bahan utama dalam pembuatan eye shadow loose powder dikarenakan memiliki kandungan flavonoid, alkaloid, tannin, saponin, dan terpenoid. Flafonoid tidak hanya memiliki manfaat sebagai antibakteri, namun juga memilki kandungan antosianin yang berfungsi sebagai bahan pewarna alami. Tujuan penelitian ini adalah untuk memformulasikan eye shadow loose powder dengan bahan pewarna berasal dari ekstrak kelopak bunga rosella (Hibiscus sabdariffa L.). Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimental. Pembuatan eye shadow loose powder dengan menggunakan konsentrasi ekstrak kelopak bunga rosella 30% untuk F1, 35% untuk F2, dan 40% F3. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini adalah uji organoleptis F1 (putih pucat); F2 (coklat pucat); F3 (nude), uji pH, F1 (6,3); F2 (6,4); F3 (6,2), uji poles setiap formulasi mudah dioleskan, uji dispersi warna masing-masing formulasi terdispersi dengan baik, dan uji derajat kehalusan cukup baik pada setiap formulasi. Pada uji stabilitas sediaan eye shadow loose powder dapat dikatakan stabil dari siklus 1 hingga siklus 6 sediaan tidak mengalami perubahan dan formulasi terbaik yang diperoleh adalah formulasi ke 3 dengan konsentrasi ekstrak kelopak bunga rosella (Hibiscus Sabdariffa L.) 40%. Kata Kunci : Antosianin, Eye shadow, Kelopak bunga rosella, Loose powder, pewarna alami
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Depositing User: | Triani Febriana Triani |
Date Deposited: | 06 Nov 2023 04:10 |
Last Modified: | 06 Nov 2023 04:10 |
URI: | http://repository.uam.ac.id/id/eprint/901 |
Actions (login required)
View Item |