TINGKAT KEPATUHAN MASYARAKAT TERHADAP PENGGUNAAN ANTIBIOTIK DI POSKESDES DESA GETASANYAR KECAMATAN SIDOREJO KABUPATEN MAGETAN

Alvina Divayanti, A, Md. Farm (2023) TINGKAT KEPATUHAN MASYARAKAT TERHADAP PENGGUNAAN ANTIBIOTIK DI POSKESDES DESA GETASANYAR KECAMATAN SIDOREJO KABUPATEN MAGETAN. Diploma thesis, Universitas Anwar Medika.

[img] Text
TA - ALVINA DIVAYANTI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kepatuhan adalah tingkat pasien melaksanakan cara pengobatan dan perilaku yang disarankan dokter atau oleh orang lain. Antibiotik merupakan obat yang digunakan dalam pengobatan infeksi yang disebabkan oleh bakteri, jika pasien menggunakan antibiotik tidak tepat seperti tidak patuh pada pengkonsumsian obat maka memicu terjadinya resistensi. Resistensi adalah kemampuan bakteri untuk menetralisir antibiotik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kepatuhan masyarakat tentang penggunaan antibiotik. Sampel yang digunakan pada penelitian ini yaitu sebanyak 90 responden dengan kriteria tertentu, teknik pengambilan sampel secara purposive sampling. Pengumpulan data diperoleh melalui kuisioner. Penelitian tingkat kepatuhan masyarakat terhadap penggunaan antibiotik di Desa Getasanayar Kecamatan Sidorejo Kabupaten Magetan pada tahun 2023 pada 90 responden dapat disimpulkan bahwa masyarakat yang memiliki tingkat kepatuhan yang baik 50 responden (55.5%), cukup 30 responden (33.3%), kurang 10 responden (11.1%). Berdasarkan hasil ini dapat diketahui tingkat kepatuhan responden yang paling banyak adalah kategori baik sebanyak 50 responden (55.5%). Kata kunci : Antibiotik, Kepatuhan, Rasionalitas obat, Resistensi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: Triani Febriana Triani
Date Deposited: 13 Nov 2023 06:50
Last Modified: 13 Nov 2023 06:56
URI: http://repository.uam.ac.id/id/eprint/977

Actions (login required)

View Item View Item